Sambutan KUPTD Puskesmas Rawat Inap Tanjung Sari

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Salam sejahtera untuk kita semua,

Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Allah SWT atas limpahan rahmat dan karunia-Nya, sehingga Puskesmas Rawat Inap Tanjung Sari Kabupaten Lampung Selatan dapat menghadirkan website resmi ini sebagai salah satu media informasi dan komunikasi kepada masyarakat.

Website ini kami hadirkan untuk memberikan kemudahan akses informasi terkait layanan kesehatan, program-program, kegiatan, serta berbagai inovasi yang dilakukan oleh Puskesmas Rawat Inap Tanjung Sari. Kami berharap, dengan adanya website ini, masyarakat dapat lebih mudah memperoleh informasi, memberikan masukan, serta menjalin komunikasi yang lebih baik dengan kami.

Sebagai Kepala UPTD Puskesmas Rawat Inap Tanjung Sari, saya berkomitmen untuk terus meningkatkan mutu pelayanan kesehatan, mengedepankan profesionalisme, dan memberikan pelayanan yang ramah, cepat, serta tepat sasaran demi mewujudkan derajat kesehatan masyarakat yang lebih baik.

Kami juga membuka diri terhadap saran dan kritik yang membangun demi pengembangan pelayanan kami di masa yang akan datang.
Akhir kata, semoga website ini dapat bermanfaat dan menjadi sarana yang efektif dalam membangun hubungan yang lebih erat antara Puskesmas dan masyarakat.

UPTD Puskesmas Rawat Inap Tanjung Sari siap melayani anda.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Wido Gamani, S. Gz.
Kepala UPTD Puskesmas Rawat Inap Tanjung Sari

Visi :

Terwujudnya masyarakat lampung selatan yang berintegritas, maju dan sejahtera dengan semangat gotong royong.

Misi :

  1. Meningktakan penerapan nilai-nilai agama, budaya, dan keluarga dalam kehidupan bermasyarakat
  2. Meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui pelayanan Pendidikan dan Kesehatan serta kesejahteraan social
  3. Membangun infrastruktur untuk meningkatkan konektivitas antar wilayah dan pusat-pusat perekonomian yang berkelanjutan
  4. Mengembangkan ekonomi kreatif dengan memanfaatkan potensi unggulan daerah
  5. Meningkatkan kualitas tata Kelola pemerintah dan pelayanan public yang professional, transparan, efektif dan akuntabel.

Motto :

Bismillah Bisa.

 

Maklumat Pelayanan :

Dengan ini kami menyatakan sanggup menyelenggarakan pelayanan sesuai standar pelayanan yang telat ditetapkan dan apabila tidak menepati janji ini kami siap menerima sanksi sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku.

MATADOR (MASYARAKAT TANJUNGSARI DONOR DARAH) SALAH SATU PROGRAM INOVASI PUSKESMAS

12/06/2025 Puskesmas bekerja sama dengan PMI Lampung Selatan mengadakan kegiatan donor darah bagi masyarakat tanjungsari. Tujuan dari kegiatan ini adalah tersedianya lumbung darah. berdasarkan data terjadi trend kenaikan terhadap data kejadian anemia pada ibu hamil...

PENILAIAN LOMBA DESA

Kegiatan Lomba Desa Tingkat Kabupaten Lampung Selatan Tahun 2025 dengan tema “Desa Dan Kelurahan Tangguh Pangan Wujudkan Ketahanan Pangan Nasional Menuju Indonesia Emas”. Dalam ini Desa Sidomukti adalah yang mewakili Kecamatan Tanjungsari. Kegiatan ini bertujuan agar...

Ayo Donor Darah..

Puskesmas Tanjungsari bekerja sama dengan PMI Kab.Lampung Selatan mengadakan kegiatan donor darah yang rutin dilakukan setiap tahunnya.ini merupakan kegiatan inovasi dari Puskesmas Rawat Inap Tanjungsari yaitu MATADOR "Masyarakat Tanjung Sari Donor Darah"Fokus...

Pelayanan USG

Hallo sahabat Tansa.. Mimin mau kasih info nih untuk para bumil-bumil cantik atau para suami-suami sayang istri.. Sekarang Puskesmas Rawat Inap Tanjungsari telah melayani USG Kehamilan GRATIS (bagi yang memiliki BPJS) bagi masyarakat kab.Lampung Selatan terutama yang...

Kunjungan Bupati Lampung Selatan Ke Puskesmas RI Tanjung Sari

25/04/2025 Bupati Lampung Selatan Radityo Egi Pratama (Egi) dalam Kunjungannya ke Desa Kertosari dalam rangka menyalurkan bantuan RTLH untuk korban rumah ambruk beliau menyempatkan diri untuk mengunjungi puskesmas rawat inap tanjungsari untuk memantau pelayanan...

LOKAKARYA MINI LINTAS SEKTORAL

Lokmin Linsek merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan puskesmas yang melibatkan berbagai sektor terkait di tingkat kecamatan atau wilayah kerja puskesmas. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kerja sama, koordinasi dan komunikasi antar sektor dalam upaya...